Mengapa Uni Emirat Arab Larang Warganya Ke Lebanon?

lebanonUNI EMIRAT Arab (UEA) dilaporkan telah melarang warganya tidak bepergian ke Lebanon. UEA juga melarang Lebanon dijadikan tujuan liburan baru bagi warganya, setelah perang sipil Suriah menyulut bentrokan sektarian di Lebanon utara.

UEA mengeluarkan peringatan ini karena “situasi politik yang sulit dan sensitif” di Lebanon, kantor berita negara WAM melaporkan pada Sabtu (22/12) malam.

Konflik Suriah telah memprovokasi pertempuran di Kota Tripoli Lebanon. Mayoritas Sunni menjadi pejuang dan pendukung bagi warga Sunni Suriah yang banyak dianiaya dan dibunuh oleh pasukan Syiah milik Presiden Suriah Bashar al-Assad.

Ketegangan di Lebanon utara semakin memanas, sejak 14 pejuang Sunni Lebanon dan Palestina dari wilayah itu, tewas oleh pasukan keamanan Suriah di kota perbatasan Suriah pada awal Desember.
Wisatawan dari negara-negara Teluk Arab yang kaya, sebagian besar sering mengunjungi Lebanon. Namun, industri pariwisata Lebanon terpukul keras akibat kerusuhan di Suriah. Pada bulan Agustus 2012, UEA mengatakan kepada warga negaranya untuk segera meninggalkan Lebanon, setelah terjadi serentetan penculikan oleh kelompok bersenjata milik klan Syiah Lebanon. (Islampos)

Komentar